JAKARTA. Pemanfaatan media sosial untuk penggalangan dukungan sepertinya sudah dilirik sebagai cara wajib bagi para calon yang mencalonkan diri dalam sebuah kontestasi. Langkah itu pula yang dilakukan peserta Konvensi Calon Presiden Partai Demokrat, Pramono Edhie. Hari ini, ia akanĀ meluncurkan akun twitter @edhiewibowo_55. Peluncuran tersebut berlangsung di media center Edhie Wibowo 55, Jalan Diponegoro, Jakarta Pusat. Pramono Edhie menuturkan, peluncuran akun twitter ini merupakan upaya komunikasi dirinya dengan masyarakat, seperti mendengarkan aspirasi dan menyampaikan informasi terkait kegiatan yang dilakukannya.
Bersaing Pilpres, Pramono Edhie buka akun twitter
JAKARTA. Pemanfaatan media sosial untuk penggalangan dukungan sepertinya sudah dilirik sebagai cara wajib bagi para calon yang mencalonkan diri dalam sebuah kontestasi. Langkah itu pula yang dilakukan peserta Konvensi Calon Presiden Partai Demokrat, Pramono Edhie. Hari ini, ia akanĀ meluncurkan akun twitter @edhiewibowo_55. Peluncuran tersebut berlangsung di media center Edhie Wibowo 55, Jalan Diponegoro, Jakarta Pusat. Pramono Edhie menuturkan, peluncuran akun twitter ini merupakan upaya komunikasi dirinya dengan masyarakat, seperti mendengarkan aspirasi dan menyampaikan informasi terkait kegiatan yang dilakukannya.