Bersiap Mudik, Cek Harga Motor Bekas Lexi, ADV150, Aerox, sampai NMax



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Periksa banderol harga motor bekas kelas Skutik Maxi persiapan mudik lebaran 2024. Skutik bekas ukuran bongsor berikut dilansir dari Olx wilayah Jakarta dan sekitarnya.

Skutik Maxi telah menjadi kelas baru dalam industri kendaraan roda dua, menggantikan motor matik dan menjadi alternatif bagi motor bebek yang sudah ada sebelumnya.

Di Indonesia, terdapat berbagai macam pilihan skutik maxi, mulai dari Yamaha NMax hingga Honda PCX, yang menarik minat konsumen dengan harga motor bekas yang semakin terjangkau.


Perbedaan harga antara unit baru dan bekas tentu menjadi pertimbangan penting bagi calon pembeli skutik Maxi.

Ada banyak rekomendasi yang dapat menjadi pertimbangan terbaik bagi mereka yang ingin membeli kendaraan bekas yang memerlukan servis atau perawatan.

Baca Juga: Cocok untuk Mudik, Cek Motor Honda BeAT Street Bekas di Tahun 2024

Sebelum membeli kendaraan bekas, pastikan untuk memeriksa setiap kondisi dan fitur dari motor matik yang dipilih.

Calon pembeli juga harus memastikan kondisi rem, aki, dan busi agar tetap aman. Kondisi perjalanan sebelumnya dan kesehatan mesin dari motor matik hingga motor bebek dari berbagai merek juga harus dipertimbangkan.

Dengan memperhatikan semua hal di atas, diharapkan calon pembeli dapat menemukan motor bekas yang sesuai dengan kebutuhan dan anggaran mereka.

Sebelum membeli Skutik Maxi bekas, ada beberapa hal yang perlu dipertimbangkan, bahkan jika motor tersebut masih baru:

  • Periksa riwayat pemeliharaan motor yang akan dibeli, termasuk bukti perawatan rutin, servis, atau perbaikan yang telah dilakukan.
  • Lakukan pemeriksaan fisik menyeluruh pada motor, termasuk kondisi ban, rem, suspensi, dan sistem mesin.
  • Kenali dokumen kendaraan, seperti STNK dan BPKB, dan pastikan semuanya lengkap dan sesuai dengan data kendaraan.
  • Mintalah izin untuk melakukan uji jalan, dan perhatikan kinerja mesin, transmisi, rem, serta kenyamanan dan responsifitas saat dikendarai.
Nah, untuk itu, cek kembali deretan banderol motor bekas yang dirangkum oleh Kontan.co.id dari laman Olx wilayah Jakarta.

Baca Juga: Ini 5 Rekomendasi Motor Kopling Murah dan Tangguh di Tahun 2024

Cek harga motor bekas Skutik Maxi berikut ini merupakan banderol jelang musim mudik lebaran 2024. 

  • Honda PCX 2017 mulai Rp26.550.000.
  • Yamaha NMax 2017 mulai Rp19.650.000.
  • Yamaha Lexi 2017 mulai Rp16.400.000.
  • Yamaha Aerox 2018 mulai Rp18.550.000.
  • Honda ADV 150 2019 mulai Rp28.450.000.
  • Honda Vario 160 2022 Rp23.650.000
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News