JAKARTA. Sekretaris Jenderal Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) Muhammad Rusdi mengkritik pernyataan Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur DKI Jakarta Basuki "Ahok" Tjahaja Purnama soal kenaikan upah. Basuki memprediksi kenaikan Upah Minimum Provinsi (UMP) DKI untuk tahun 2015 hanya sebesar 10 persen dari UMP saat ini. "Seharusnya Pak Ahok tidak berbicara seperti itu. Kan masih proses rapat dan belum ada hasilnya tentang penetapan Kebutuhan Hidup Layak (KHL)," kata Rusdi dalam aksi unjuk rasa di Balaikota Jakarta, Selasa (4/11). Menurut Rusdi, tuntutan buruh masih seperti semula, yakni meminta kenaikan UMP sebesar Rp 3 Juta atau meningkat dibanding tahun 2014 yang hanya mencapai Rp 2,4 Juta. Rusdi menilai angka Rp 3 juta telah mempertimbangkan tingkat inflasi yang terjadi pada saat ini. "Kalau KHL-nya Rp 2,7 juta dan ditambah inflasi membuat UMP harus mencapai Rp 3 juta," ujar dia.
Bersikeras UMP jadi Rp 3 juta, buruh kritik Ahok
JAKARTA. Sekretaris Jenderal Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) Muhammad Rusdi mengkritik pernyataan Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur DKI Jakarta Basuki "Ahok" Tjahaja Purnama soal kenaikan upah. Basuki memprediksi kenaikan Upah Minimum Provinsi (UMP) DKI untuk tahun 2015 hanya sebesar 10 persen dari UMP saat ini. "Seharusnya Pak Ahok tidak berbicara seperti itu. Kan masih proses rapat dan belum ada hasilnya tentang penetapan Kebutuhan Hidup Layak (KHL)," kata Rusdi dalam aksi unjuk rasa di Balaikota Jakarta, Selasa (4/11). Menurut Rusdi, tuntutan buruh masih seperti semula, yakni meminta kenaikan UMP sebesar Rp 3 Juta atau meningkat dibanding tahun 2014 yang hanya mencapai Rp 2,4 Juta. Rusdi menilai angka Rp 3 juta telah mempertimbangkan tingkat inflasi yang terjadi pada saat ini. "Kalau KHL-nya Rp 2,7 juta dan ditambah inflasi membuat UMP harus mencapai Rp 3 juta," ujar dia.