KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19 Achmad Yurianto mengatakan, sampai dengan hari ini, Sabtu (14/3) sudah ada 96 orang yang positif terjangkit virus corona, delapan orang dinyatakan sembuh, dan lima orang meninggal dunia. Sejalan dengan hal ini, Yuri juga membeberkan bahwa persebaran kasus juga sudah semakin melebar. Di antaranya adalah DKI Jakarta, Jawa Barat termasuk Bandung, Tangerang, Jawa Tengah, Bali, Manado, Pontianak, serta beberapa daerah lain yang masih dilakukan tracing karena belum ditemukan posisi akuratnya berada di mana.
Bertambah jadi 96 kasus, daerah sebaran kasus virus corona di Indonesia makin meluas
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19 Achmad Yurianto mengatakan, sampai dengan hari ini, Sabtu (14/3) sudah ada 96 orang yang positif terjangkit virus corona, delapan orang dinyatakan sembuh, dan lima orang meninggal dunia. Sejalan dengan hal ini, Yuri juga membeberkan bahwa persebaran kasus juga sudah semakin melebar. Di antaranya adalah DKI Jakarta, Jawa Barat termasuk Bandung, Tangerang, Jawa Tengah, Bali, Manado, Pontianak, serta beberapa daerah lain yang masih dilakukan tracing karena belum ditemukan posisi akuratnya berada di mana.