KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyatakan masih butuh waktu untuk mempelajari berkas terkaitĀ kasus-kasus pelanggaran HAM berat. Hal itu merupakan hasil pertemuan Presiden dengan aktivis dan keluarga korban pelanggaran hak asasi manusia (HAM) yang biasa menggelar aksi Kamisan di Istana Merdeka, Kamis sore (31/5). Salah satu perwakilan dari aktivis Maria Catarina Sumarsih menjelaskan, pihaknya masih menunggu penyelesaian kasus pelanggaran HAM berat. Pasalnya hal tersebut tertulis jelas dalam visi, misi program aksi Jokowi-JK. "Hasilnya memang, Bapak Presiden masih memerlukan waktu untuk mempelajari (kasus-kasus) tersebut," katanya di Kompleks Istana Negara usai bertemu Presiden.
Bertemu aktivis Kamisan, Jokowi minta waktu pelajari berkas kasus HAM
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyatakan masih butuh waktu untuk mempelajari berkas terkaitĀ kasus-kasus pelanggaran HAM berat. Hal itu merupakan hasil pertemuan Presiden dengan aktivis dan keluarga korban pelanggaran hak asasi manusia (HAM) yang biasa menggelar aksi Kamisan di Istana Merdeka, Kamis sore (31/5). Salah satu perwakilan dari aktivis Maria Catarina Sumarsih menjelaskan, pihaknya masih menunggu penyelesaian kasus pelanggaran HAM berat. Pasalnya hal tersebut tertulis jelas dalam visi, misi program aksi Jokowi-JK. "Hasilnya memang, Bapak Presiden masih memerlukan waktu untuk mempelajari (kasus-kasus) tersebut," katanya di Kompleks Istana Negara usai bertemu Presiden.