KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pascaakuisisi oleh Jerry Ng, dan Patrick Walujo melalui PT Metamorfosis Indonesia (MEI), dan Wealth Track Technology (WTT), PT Bank Artos Indonesia Tbk (ARTO) kini telah bertransformasi menjadi PT Bank Jago Tbk. Mengandalkan teknologi, Bank Jago bakal membidik segmen UMKM, dan ritel. “Bisnis utama kami akan kepada platform life finance solution dan partnership lending. Fokus kami kepada segmen menengah dan mass market dengan kolaborasi bersama pelaku ekosistem digital,” kata Direktur Utama Bank Jago Kharim Siregar dalam paparan publik virtual, Kamis (9/7). Targetnya, tahun ini platform digital Bank Jago bakal meluncur. Sayang, Kharim masih enggan memberi informasi lebih lanjut.
Bertransformasi, Bank Jago siapkan strategi digital
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pascaakuisisi oleh Jerry Ng, dan Patrick Walujo melalui PT Metamorfosis Indonesia (MEI), dan Wealth Track Technology (WTT), PT Bank Artos Indonesia Tbk (ARTO) kini telah bertransformasi menjadi PT Bank Jago Tbk. Mengandalkan teknologi, Bank Jago bakal membidik segmen UMKM, dan ritel. “Bisnis utama kami akan kepada platform life finance solution dan partnership lending. Fokus kami kepada segmen menengah dan mass market dengan kolaborasi bersama pelaku ekosistem digital,” kata Direktur Utama Bank Jago Kharim Siregar dalam paparan publik virtual, Kamis (9/7). Targetnya, tahun ini platform digital Bank Jago bakal meluncur. Sayang, Kharim masih enggan memberi informasi lebih lanjut.