JAKARTA. Komisis XI Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) akan menggelar uji kelayakan dan kepatutan Dewan Gubernur Bank Indonesia (BI) Rabu (30/11) dan Kamis (1/12) besok. Salah satu tahapan seleksi tersebut dilakukan untuk mengisi jabatan Deputi Gubernur BI yang ditanggalkan oleh Ronald Waas dan Hendar. Direktur Eksekutif Departemen Komunikasi BI Tirta Segara mengatakan, seleksi tersebut akan dilakukan mulai pukul 10.00 WIB besok dan Kamis lusa. Seleksi akan dilakukan terhadap enam calon, yang masing-masing tiga calon untuk menggantikan Ronald dan Hendar. Lebih lanjut Tirta menyebut, tiga dari enam calon yang dimaksud yaitu Dody Budi Waluyo yang saat ini menjabat sebagai Asisten Gubernur BI, Hendy Sulistyowati yang saat ini menjabat sebagai Direktur Eksekutif Departemen Statistik dan Moneter BI, dan Sugeng yang saat ini menjabat sebagai Kepala BI Institute. Ketiganya merupakan calon yang akan menggantikan Ronald Waas.
Besok, 6 calon Deputi Gubernur BI diuji
JAKARTA. Komisis XI Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) akan menggelar uji kelayakan dan kepatutan Dewan Gubernur Bank Indonesia (BI) Rabu (30/11) dan Kamis (1/12) besok. Salah satu tahapan seleksi tersebut dilakukan untuk mengisi jabatan Deputi Gubernur BI yang ditanggalkan oleh Ronald Waas dan Hendar. Direktur Eksekutif Departemen Komunikasi BI Tirta Segara mengatakan, seleksi tersebut akan dilakukan mulai pukul 10.00 WIB besok dan Kamis lusa. Seleksi akan dilakukan terhadap enam calon, yang masing-masing tiga calon untuk menggantikan Ronald dan Hendar. Lebih lanjut Tirta menyebut, tiga dari enam calon yang dimaksud yaitu Dody Budi Waluyo yang saat ini menjabat sebagai Asisten Gubernur BI, Hendy Sulistyowati yang saat ini menjabat sebagai Direktur Eksekutif Departemen Statistik dan Moneter BI, dan Sugeng yang saat ini menjabat sebagai Kepala BI Institute. Ketiganya merupakan calon yang akan menggantikan Ronald Waas.