KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bank Indonesia (BI) diperkirakan akan menaikkan bunga acuannya (BI 7-day Reverse Repo Rate) menjadi 4,75% dalam Rapat Dewan Gubernur (RDG) bulanan tambahan pada Rabu (30/5) besok. Selain itu, BI juga diperkirakan akan mengumumkan kebijakan makroprudensial melalui relaksasi rasio pinjaman atau kredit terhadap nilai agunan (loan to value atau LTV). Ekonom Maybank Indonesia Juniman meramal, BI juga akan mengumumkan relaksasi kebijakan LTV besok, setelah Perry Warjiyo mengumumkan hal itu pasca dilantik sebagai Gubernur BI pekan lalu. Juniman bilang, diumumkannya relaksasi LTV menjadi langkah BI untuk mendorong pertumbuhan ekonomi. "Hal itu digunakan untuk meng-offset dampak negatif dari kenaikan bunga," kata Juniman kepada KONTAN, Senin (28/5). Walaupun dampaknya membutuhkan waktu hingga 1,5 tahun ke depan.
Besok, BI diperkirakan juga umumkan relaksasi LTV
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bank Indonesia (BI) diperkirakan akan menaikkan bunga acuannya (BI 7-day Reverse Repo Rate) menjadi 4,75% dalam Rapat Dewan Gubernur (RDG) bulanan tambahan pada Rabu (30/5) besok. Selain itu, BI juga diperkirakan akan mengumumkan kebijakan makroprudensial melalui relaksasi rasio pinjaman atau kredit terhadap nilai agunan (loan to value atau LTV). Ekonom Maybank Indonesia Juniman meramal, BI juga akan mengumumkan relaksasi kebijakan LTV besok, setelah Perry Warjiyo mengumumkan hal itu pasca dilantik sebagai Gubernur BI pekan lalu. Juniman bilang, diumumkannya relaksasi LTV menjadi langkah BI untuk mendorong pertumbuhan ekonomi. "Hal itu digunakan untuk meng-offset dampak negatif dari kenaikan bunga," kata Juniman kepada KONTAN, Senin (28/5). Walaupun dampaknya membutuhkan waktu hingga 1,5 tahun ke depan.