JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diperkirakan berpeluang melanjutkan penguatan pada perdagangan, Jumat (31/3) besok hari. Pasalnya, indikator teknikal menunjukkan adanya sinyal positif. Lanjar Nafi, analis Reliance Sekuritas menjelaskan secara teknikal IHSG masih mengonfirmasi penguatan setelah hari ini break out MA25 dan MA7 sebagai resistance-nya. Indikator stochastic pun bergerak positif dari area oversold meskipun dengan momentum yang telah mendekati overbought. "Oleh karena itu kita perkirakan IHSG berpeluang melanjutkan penguatan cukup besar dengan range pergerakan 4815-4900." Kata Lanjar dalam riset yang diterima KONTAN, Kamis (31/3).
Besok, IHSG diproyeksi melanjutkan penguatan
JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diperkirakan berpeluang melanjutkan penguatan pada perdagangan, Jumat (31/3) besok hari. Pasalnya, indikator teknikal menunjukkan adanya sinyal positif. Lanjar Nafi, analis Reliance Sekuritas menjelaskan secara teknikal IHSG masih mengonfirmasi penguatan setelah hari ini break out MA25 dan MA7 sebagai resistance-nya. Indikator stochastic pun bergerak positif dari area oversold meskipun dengan momentum yang telah mendekati overbought. "Oleh karena itu kita perkirakan IHSG berpeluang melanjutkan penguatan cukup besar dengan range pergerakan 4815-4900." Kata Lanjar dalam riset yang diterima KONTAN, Kamis (31/3).