JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diperkirakan masih akan melanjutkan penguatan besok karena kebijakan pemerintah Paket II membawa sentimen positif bagi investor. Pada penutupan perdagangan hari ini, Rabu (30/9), IHSG naik 45.5 poin atau sebesar 1.09% ke level 4223.91 setelah sempat melemah di awal sesi. Sektor keuangan perbankan memimpin penguatan. Lanjar Nafi, analis First Reliance Securitas mengatakan penguatan ini terjadi karena investor telah mengkaji ulang realisasi anggaran infrastruktur pemerintah dan paket kebijakan kedua yang dinilai membawa angin positif bagi bursa saham.
Besok, IHSG masih melanjutkan penguatan
JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diperkirakan masih akan melanjutkan penguatan besok karena kebijakan pemerintah Paket II membawa sentimen positif bagi investor. Pada penutupan perdagangan hari ini, Rabu (30/9), IHSG naik 45.5 poin atau sebesar 1.09% ke level 4223.91 setelah sempat melemah di awal sesi. Sektor keuangan perbankan memimpin penguatan. Lanjar Nafi, analis First Reliance Securitas mengatakan penguatan ini terjadi karena investor telah mengkaji ulang realisasi anggaran infrastruktur pemerintah dan paket kebijakan kedua yang dinilai membawa angin positif bagi bursa saham.