JAKARTA. PT Ramayana Lestari Sentosa Tbk (RALS) menyiapkan dana maksimal Rp 400 miliar untuk mengeksekusi pembelian kembali (buyback) saham. Perseroan memanfaatkan relaksasi kebijakan buyback dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Suryanto, Direktur RALS mengatakan pembelian kembali saham akan mulai dilakukan esok, 25 Agustus 2015 hingga 24 November 2015. Manajemen emiten ritel ini tidak menyebutkan batasan harga kapan ia akan berhenti melakukan buyback. "Dikarenakan tidak ada dampak menurunnya pendapatan, maka tidak ada perubahan atas peforma laba perseroan," ujar Suryanto. Harga saham RALS menjelang penutupan hari ini sudah turun hingga 10% dari penutupan akhir pekan lalu. Pekan lalu harga saham RALS ditutup di level Rp 600 per saham, kini harganya merosot ke posisi Rp 540 per saham. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Besok, Ramayana akan mulai lakukan buyback
JAKARTA. PT Ramayana Lestari Sentosa Tbk (RALS) menyiapkan dana maksimal Rp 400 miliar untuk mengeksekusi pembelian kembali (buyback) saham. Perseroan memanfaatkan relaksasi kebijakan buyback dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Suryanto, Direktur RALS mengatakan pembelian kembali saham akan mulai dilakukan esok, 25 Agustus 2015 hingga 24 November 2015. Manajemen emiten ritel ini tidak menyebutkan batasan harga kapan ia akan berhenti melakukan buyback. "Dikarenakan tidak ada dampak menurunnya pendapatan, maka tidak ada perubahan atas peforma laba perseroan," ujar Suryanto. Harga saham RALS menjelang penutupan hari ini sudah turun hingga 10% dari penutupan akhir pekan lalu. Pekan lalu harga saham RALS ditutup di level Rp 600 per saham, kini harganya merosot ke posisi Rp 540 per saham. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News