KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan dan Luar Biasa (RUPSTLB) PT BFI Finance Tbk (BFIN) memutuskan untuk membagikan deviden sebanyak Rp 180 miliar atau sebesar Rp12,00 per lembar saham atas kinerja 2019. RUPSTLB itu berlangsung pada Senin (29/6) dengan format digital melalui aplikasi Zoom Meeting, dengan protokol kesehatan yang ketat. Jumlah dividen yang dibagikan tersebut sekitar 25% dari laba bersih 2019 sebesar Rp 712 miliar. Sisa laba bersih tahun buku 2019 setelah penyisihan untuk cadangan sebesar Rp 5 miliar, akan dibukukan sebagai laba ditahan untuk memperkuat permodalan perusahaan. Baca Juga: Pemerintah targetkan setoran dividen BUMN tahun 2020 tetap Rp 43,8 triliun
BFI Finance (BFIN) tebar deviden senilai Rp 180 miliar
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan dan Luar Biasa (RUPSTLB) PT BFI Finance Tbk (BFIN) memutuskan untuk membagikan deviden sebanyak Rp 180 miliar atau sebesar Rp12,00 per lembar saham atas kinerja 2019. RUPSTLB itu berlangsung pada Senin (29/6) dengan format digital melalui aplikasi Zoom Meeting, dengan protokol kesehatan yang ketat. Jumlah dividen yang dibagikan tersebut sekitar 25% dari laba bersih 2019 sebesar Rp 712 miliar. Sisa laba bersih tahun buku 2019 setelah penyisihan untuk cadangan sebesar Rp 5 miliar, akan dibukukan sebagai laba ditahan untuk memperkuat permodalan perusahaan. Baca Juga: Pemerintah targetkan setoran dividen BUMN tahun 2020 tetap Rp 43,8 triliun