KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kinerja kegiatan usaha terlihat meningkat pada awal tahun 2023 jika dibandingkan dengan akhir tahun 2022. Hasil Survei Kegiatan Dunia Usaha (SKDU) Bank Indonesia (BI) menunjukkan bahwa Saldo Bersih Tertimbang (SBT) kegiatan usaha pada kuartal I-2023 sebesar 11,05%. Angka ini lebih tinggi dibandingkan dengan SBT kegiatan usaha pada kuartal IV-2022 yang sebesar 10,71%. Erwin Haryono, Direktur Eksekutif dan Kepala Departemen Komunikasi BI, mengungkapkan bahwa peningkatan kinerja berbagai lapangan usaha tercermin dari peningkatan kinerja sektor-sektor tersebut.
BI Catat Kegiatan Usaha Makin Menggeliat pada Kuartal I 2023
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kinerja kegiatan usaha terlihat meningkat pada awal tahun 2023 jika dibandingkan dengan akhir tahun 2022. Hasil Survei Kegiatan Dunia Usaha (SKDU) Bank Indonesia (BI) menunjukkan bahwa Saldo Bersih Tertimbang (SBT) kegiatan usaha pada kuartal I-2023 sebesar 11,05%. Angka ini lebih tinggi dibandingkan dengan SBT kegiatan usaha pada kuartal IV-2022 yang sebesar 10,71%. Erwin Haryono, Direktur Eksekutif dan Kepala Departemen Komunikasi BI, mengungkapkan bahwa peningkatan kinerja berbagai lapangan usaha tercermin dari peningkatan kinerja sektor-sektor tersebut.