KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Laju ekonomi DKI Jakarta diramal masih tumbuh sepanjang tahun ini. Kantor Perwakilan Bank Indonesia (BI) DKI Jakarta memprediksi perekonomian Jakarta bisa tumbuh 4,80% hingga 5,60% secara tahunan pada tahun ini. Tahun lalu, ekonomi dari kota yang segera meninggalkan status ibukota ini tidak sampai 5%. Tepatnya 4,96%. Proyeksi tersebut disokong dari penyaluran kredit yang tumbuh tinggi sebesar 13% sampai 15%. Dari sisi permintaan, konsumsi Rumah Tangga (RT) dan Investasi diperkirakan akan tetap menjadi penggerak perekonomian Jakarta pada tahun 2024. Kepala Kantor Perwakilan BI DKI Jakarta, Arlyana Abubakar menjelaskan peningkatan konsumsi rumah tangga didukung kuatnya keyakinan konsumen, maraknya bisnis konvensidan event alias Meeting, Incentive, Convention, and Exhibition (MICE) serta penyelenggaraan Pemilu (Pilpres, Pileg, dan Pilkada).
BI DKI Jakarta: Laju Ekonomi Jakarta Tahun ini Dikisaran 4,8% - 5,6%
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Laju ekonomi DKI Jakarta diramal masih tumbuh sepanjang tahun ini. Kantor Perwakilan Bank Indonesia (BI) DKI Jakarta memprediksi perekonomian Jakarta bisa tumbuh 4,80% hingga 5,60% secara tahunan pada tahun ini. Tahun lalu, ekonomi dari kota yang segera meninggalkan status ibukota ini tidak sampai 5%. Tepatnya 4,96%. Proyeksi tersebut disokong dari penyaluran kredit yang tumbuh tinggi sebesar 13% sampai 15%. Dari sisi permintaan, konsumsi Rumah Tangga (RT) dan Investasi diperkirakan akan tetap menjadi penggerak perekonomian Jakarta pada tahun 2024. Kepala Kantor Perwakilan BI DKI Jakarta, Arlyana Abubakar menjelaskan peningkatan konsumsi rumah tangga didukung kuatnya keyakinan konsumen, maraknya bisnis konvensidan event alias Meeting, Incentive, Convention, and Exhibition (MICE) serta penyelenggaraan Pemilu (Pilpres, Pileg, dan Pilkada).