KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bank Indonesia (BI) optimistis inflasi sampai dengan akhir tahun ini hanya akan sebesar 3,6% year on year (yoy). Inflasi akan tetap terkendali meskipun harga bahan bakar minyak (BBM) non Pertamina bakal meningkat dalam waktu dekat. Disisi lain, tekanan harga pangan saat ini hanya musiman karena efek puasa dan Lebaran. Seperti diketahui, mulai 1 Juni 2018, harga BBM di stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU) Shell, Total, dan AKR akan naik. Di SPBU Total, Performance 92 akan naik dari Rp 9.300 menjadi Rp 9.650 per liter. Sedangkan kenaikan harga BBM di Shell dan AKR belum diketahui. Selain itu harga beberapa komoditas pangan juga meningkat sejak puasa. Harga bawang merah pada 30 Mei 2018 di pasar Jakarta rata-rata Rp 37.864 per kilogram (kg), naik dari awal bulan hanya Rp 33.909 per kg. Pada periode sama, harga daging ayam broiler juga naik dari Rp 34.103 per kg menjadi Rp 36.113 per kg.
BI: Inflasi tahun ini di angka 3,6%
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bank Indonesia (BI) optimistis inflasi sampai dengan akhir tahun ini hanya akan sebesar 3,6% year on year (yoy). Inflasi akan tetap terkendali meskipun harga bahan bakar minyak (BBM) non Pertamina bakal meningkat dalam waktu dekat. Disisi lain, tekanan harga pangan saat ini hanya musiman karena efek puasa dan Lebaran. Seperti diketahui, mulai 1 Juni 2018, harga BBM di stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU) Shell, Total, dan AKR akan naik. Di SPBU Total, Performance 92 akan naik dari Rp 9.300 menjadi Rp 9.650 per liter. Sedangkan kenaikan harga BBM di Shell dan AKR belum diketahui. Selain itu harga beberapa komoditas pangan juga meningkat sejak puasa. Harga bawang merah pada 30 Mei 2018 di pasar Jakarta rata-rata Rp 37.864 per kilogram (kg), naik dari awal bulan hanya Rp 33.909 per kg. Pada periode sama, harga daging ayam broiler juga naik dari Rp 34.103 per kg menjadi Rp 36.113 per kg.