JAKARTA. Bank Indonesia (BI) secara resmi meluncurkan buku Laporan Perekonomian Indonesia Tahun 2016 hari ini, Kamis (27/4). Buku LPI tersebut merupakan publikasi rutin yang diluncurkan setiap tahunnya yang juga memuat dinamika perekonomian nasional secara komprehensif. Kali ini, buku LPI BI bertemakan 'Bersinergi Memperkuat Resiliensi, Mendorong Momentum Pemulihan Ekonomi'. Gubernur BI Agus Martowardojo mengatakan, perekomian di tahun 2016 mengalami berbagai tantangan. Ada tiga masalah perekonomian di tahun lalu, yaitu perekonomian global yang belum kuat yang bahkan lebih rendah dibanding 2015, harga komoditas yang masih rendah, dan ketidakpastian pasar keuangan yang tinggi.
BI luncurkan buku Laporan Keuangan Indonesia 2016
JAKARTA. Bank Indonesia (BI) secara resmi meluncurkan buku Laporan Perekonomian Indonesia Tahun 2016 hari ini, Kamis (27/4). Buku LPI tersebut merupakan publikasi rutin yang diluncurkan setiap tahunnya yang juga memuat dinamika perekonomian nasional secara komprehensif. Kali ini, buku LPI BI bertemakan 'Bersinergi Memperkuat Resiliensi, Mendorong Momentum Pemulihan Ekonomi'. Gubernur BI Agus Martowardojo mengatakan, perekomian di tahun 2016 mengalami berbagai tantangan. Ada tiga masalah perekonomian di tahun lalu, yaitu perekonomian global yang belum kuat yang bahkan lebih rendah dibanding 2015, harga komoditas yang masih rendah, dan ketidakpastian pasar keuangan yang tinggi.