JAKARTA. Likuiditas mulai encer, ruang gerak bank untuk ekspansi kredit kembali terbuka. Bank Indonesia (BI) memprediksi, pertumbuhan kredit bank sampai akhir tahun ini masih di atas 30%.Direktur Penelitian dan Pengaturan Perbankan BI Halim Alamsyah mengatakan, beberapa bank yang memiliki likuiditas berlebih tetap melakukan ekspansi kredit. Sedangkan bank-bank yang likuiditasnya terbatas mulai mengurangi laju pertumbuhan kredit. "Secara nasional, pertumbuhan kredit Indonesia sudah menuju ke arah yang rasional," ujarnya, kemarin.Halim mengatakan, sampai September 2008 lalu pertumbuhan kredit perbankan tercatat masih tinggi yakni 34,8%. "Di akhir tahun prediksi kami masih di atas 30%," tuturnya.
BI Menilai Pertumbuhan Kredit Masih Tinggi
JAKARTA. Likuiditas mulai encer, ruang gerak bank untuk ekspansi kredit kembali terbuka. Bank Indonesia (BI) memprediksi, pertumbuhan kredit bank sampai akhir tahun ini masih di atas 30%.Direktur Penelitian dan Pengaturan Perbankan BI Halim Alamsyah mengatakan, beberapa bank yang memiliki likuiditas berlebih tetap melakukan ekspansi kredit. Sedangkan bank-bank yang likuiditasnya terbatas mulai mengurangi laju pertumbuhan kredit. "Secara nasional, pertumbuhan kredit Indonesia sudah menuju ke arah yang rasional," ujarnya, kemarin.Halim mengatakan, sampai September 2008 lalu pertumbuhan kredit perbankan tercatat masih tinggi yakni 34,8%. "Di akhir tahun prediksi kami masih di atas 30%," tuturnya.