KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bank Indonesia (BI) memastikan kondisi likuiditas perbankan mencukupi. Hal ini untuk mengantisipasi keputusan kenaikan suku bunga acuan BI sebesar 25 basis poin menjadi 4,75% yang diumumkan hari ini. Perry Warjiyo, Gubernur BI memastikan bahwa kecukupan likuiditas valas maupun rupiah mencukupi dan terjaga. "Kami akan memperkuat likudiitas dengan melakukan operasi moneter," kata Perry dalam konferensi pers, Rabu (30/5). Operasi moneter ini akan dilakukan dengan menyiapkan instrumen, frekuensi dan kesiapan term repo dan swap. BI juga akan melakukan fine tuning operation dengan frekuensi lelang swap tiga kali seminggu.
BI pastikan kondisi likuiditas perbankan mencukupi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bank Indonesia (BI) memastikan kondisi likuiditas perbankan mencukupi. Hal ini untuk mengantisipasi keputusan kenaikan suku bunga acuan BI sebesar 25 basis poin menjadi 4,75% yang diumumkan hari ini. Perry Warjiyo, Gubernur BI memastikan bahwa kecukupan likuiditas valas maupun rupiah mencukupi dan terjaga. "Kami akan memperkuat likudiitas dengan melakukan operasi moneter," kata Perry dalam konferensi pers, Rabu (30/5). Operasi moneter ini akan dilakukan dengan menyiapkan instrumen, frekuensi dan kesiapan term repo dan swap. BI juga akan melakukan fine tuning operation dengan frekuensi lelang swap tiga kali seminggu.