KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bank Indonesia (BI) memandang, pembukaan kembali ekonomi China akan membawa angin segar bagi prospek pertumbuhan ekonomi dunia tahun 2023 dan 2024. "Pertumbuhan ekonomi di China akan lebih baik dari perkiraan sebelumnya, dan ini akan memperbaiki ekonomi global," terang Deputi Gubernur Senior BI Destry Damayanti, Rabu (14/6). Selain negara China, perbaikan ekonomi juga berpotensi terjadi di India. Ini seiring dengan meningkatnya permintaan dalam negeri India.
BI: Perbaikan Ekonomi China Jadi Angin Segar Bagi Prospek Perekonomian Global
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bank Indonesia (BI) memandang, pembukaan kembali ekonomi China akan membawa angin segar bagi prospek pertumbuhan ekonomi dunia tahun 2023 dan 2024. "Pertumbuhan ekonomi di China akan lebih baik dari perkiraan sebelumnya, dan ini akan memperbaiki ekonomi global," terang Deputi Gubernur Senior BI Destry Damayanti, Rabu (14/6). Selain negara China, perbaikan ekonomi juga berpotensi terjadi di India. Ini seiring dengan meningkatnya permintaan dalam negeri India.