KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Inflasi pada bulan Juni 2020 diperkirakan akan lebih rendah dari bulan sebelumnya. Berdasarkan survei pemantauan harga Bank Indonesia (BI) pada minggu kedua bulan ini, inflasi diperkirakan akan sebesar 0,02% mom. "Sehingga secara tahun kalender sebesar 0,93% ytd dan secara tahunan sebesar 1,79% yoy," ujar Direktur Eksekutif Departemen Komunikasi BI Onny Widjanarko dalam keterangan resmi yang diterima Kontan.co.id, Jumat (12/6). Penyumbang inflasi pada periode Juni 2020 antara lain berasal dari komoditas daging ayam ras yang mengalami peningkatan harga 0,11% mom, telur ayam ras 0,03% mom, bawang merah sebesar 0,02% mom, serta tomat dan kentang yang masing-masing naik 0,01% mom.
Baca Juga: Modal Inflasi Rendah Sementara itu, ada beberapa komoditas utama yang mengalami penurunan harga sehingga menghambat laju inflasi, yaitu bawang putih, cabai merah, dan tarif angkutan udara yang masing-masing turun 0,03% mom. Selain itu, ada juga komoditas cabai rawit, jeruk, dan emas perhiasan yang turun harga 0,02% mom dan gula pasir yang terkoreksi 0,01% mom.