KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bank Indonesia memperkirakan tingkat inflasi sepanjang Januari ini masih terjaga. Berdasarkan hasil survei pemantauan harga hingga minggu keempat Januari, tingkat inflasi di bulan ini sebesar 0,48% secara month to month (mom). Secara tahunan, tingkat inflasi di Januari sebesar 2,98%. "Jadi survei pemantauan harga minggu keempat itu menunjukkan inflasinya masih rendah. Bahkan secara mom minggu sebelumnya kita perkirakan 0,50%, sekarang 0,48%," Gubernur Bank Indonesia Perry Warjiyo, Jumat (25/1). Perry menjelaskan, penyebab inflasi yang masih rendah ini disebabkan harga komoditas pangan, komoditas inti, hingga administered price-nya terjaga. Harga yang terkendali ini merupakan bentuk kerjasama pemerintah dengan pengusaha baik di pusar maupun di daerah.
BI perkirakan tingkat Inflasi Januari sebesar 0,48%
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bank Indonesia memperkirakan tingkat inflasi sepanjang Januari ini masih terjaga. Berdasarkan hasil survei pemantauan harga hingga minggu keempat Januari, tingkat inflasi di bulan ini sebesar 0,48% secara month to month (mom). Secara tahunan, tingkat inflasi di Januari sebesar 2,98%. "Jadi survei pemantauan harga minggu keempat itu menunjukkan inflasinya masih rendah. Bahkan secara mom minggu sebelumnya kita perkirakan 0,50%, sekarang 0,48%," Gubernur Bank Indonesia Perry Warjiyo, Jumat (25/1). Perry menjelaskan, penyebab inflasi yang masih rendah ini disebabkan harga komoditas pangan, komoditas inti, hingga administered price-nya terjaga. Harga yang terkendali ini merupakan bentuk kerjasama pemerintah dengan pengusaha baik di pusar maupun di daerah.