KONTAN.CO.ID - JENEWA. Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) berharap, China akan mengundang mereka untuk mengambil bagian dalam penyelidikannya mengenai asal-usul hewan yang menjadi inang dari virus corona baru. "WHO akan tertarik untuk bekerja dengan mitra internasional dan atas undangan Pemerintah China untuk berpartisipasi dalam penyelidikan di sekitar asal-usul hewan," kata Tarik Jasarevic, juru bicara WHO, kepada AFP melalui e-mail seperti dilansir Channelnewsasia.com. Jasarevic mengatakan, WHO memahami, ada sejumlah investigasi yang sedang berlangsung di China "untuk lebih memahami sumber wabah". Tetapi, "WHO saat ini tidak terlibat dalam studi di China," ujar dia.
Biar jelas, WHO harap China undang mereka ikut penyelidikan virus corona
KONTAN.CO.ID - JENEWA. Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) berharap, China akan mengundang mereka untuk mengambil bagian dalam penyelidikannya mengenai asal-usul hewan yang menjadi inang dari virus corona baru. "WHO akan tertarik untuk bekerja dengan mitra internasional dan atas undangan Pemerintah China untuk berpartisipasi dalam penyelidikan di sekitar asal-usul hewan," kata Tarik Jasarevic, juru bicara WHO, kepada AFP melalui e-mail seperti dilansir Channelnewsasia.com. Jasarevic mengatakan, WHO memahami, ada sejumlah investigasi yang sedang berlangsung di China "untuk lebih memahami sumber wabah". Tetapi, "WHO saat ini tidak terlibat dalam studi di China," ujar dia.