KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Asosiasi Logistik dan Forwarder Indonesia (ALFI) mengatakan bahwa biaya logistik nasional telah mengalami penurunan di tahun 2020. Dalam perhitungan ALFI, biaya logistik turun menjadi 21,3% dari produk domestik bruto (PDB). Ketua Umum DPP ALFI, Yukki Nugrahawan Hanafi mengatakan, pihaknya yakin bahwa biaya logistik di Indonesia sudah jauh lebih baik dari waktu ke waktu. Hal itu lantaran disebutkan sebelumnya bahwa biaya logistik nasional di kisaran 23-24% dari PDB. Menanggapi hal itu, Eri Palgunadi, Vp of Marketing JNE mengungkapkan bahwa pihaknya belum mendapat info secara spesifik terkait penurunan biaya logistik yang turun hasil riset ALFI. Sehingga menurutnya biaya operasional dalam industri jasa pengiriman pos, ekspres dan logistiknya masih bersifat end to end dari satu titik ke titik lain baik domestik maupun internasional.
Biaya logistik mengalami penurunan sepanjang tahun 2020, ini tanggapan JNE
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Asosiasi Logistik dan Forwarder Indonesia (ALFI) mengatakan bahwa biaya logistik nasional telah mengalami penurunan di tahun 2020. Dalam perhitungan ALFI, biaya logistik turun menjadi 21,3% dari produk domestik bruto (PDB). Ketua Umum DPP ALFI, Yukki Nugrahawan Hanafi mengatakan, pihaknya yakin bahwa biaya logistik di Indonesia sudah jauh lebih baik dari waktu ke waktu. Hal itu lantaran disebutkan sebelumnya bahwa biaya logistik nasional di kisaran 23-24% dari PDB. Menanggapi hal itu, Eri Palgunadi, Vp of Marketing JNE mengungkapkan bahwa pihaknya belum mendapat info secara spesifik terkait penurunan biaya logistik yang turun hasil riset ALFI. Sehingga menurutnya biaya operasional dalam industri jasa pengiriman pos, ekspres dan logistiknya masih bersifat end to end dari satu titik ke titik lain baik domestik maupun internasional.