JAKARTA. Menjelang pembatasan jumlah kartu kredit yang bisa dimiliki nasabah mulai tahun depan, perbankan agresif mempertahankan nasabah yang mereka miliki. Caranya, bank-bank menambah promosi untuk menarik minat nasabah. Irwan Sutjipto Tinsabudi, Division Head Unsecured Loan Bank OCBC NISP, mengaku beban promosi kartu kredit OCBC NISP akan meningkat hingga 15% tahun ini. Menurut Irwan, komposisi bujet akan teralokasi lebih banyak untuk meningkatkan penggunaan kartu kredit di berbagai mitra bisnis OCBC NISP. Meskipun begitu, peningkatan beban promosi itu akan terkompensasi dengan pertumbuhan fee based income dan revenue. "Kami memroyeksi fee based naik 50% dari tahun lalu yang tumbuh 30%. Total revenue juga kami targetkan tumbuh 50% dari tahun lalu yang cuma tumbuh 20%," tutur Irwan.
Biaya promosi kartu kredit meningkat
JAKARTA. Menjelang pembatasan jumlah kartu kredit yang bisa dimiliki nasabah mulai tahun depan, perbankan agresif mempertahankan nasabah yang mereka miliki. Caranya, bank-bank menambah promosi untuk menarik minat nasabah. Irwan Sutjipto Tinsabudi, Division Head Unsecured Loan Bank OCBC NISP, mengaku beban promosi kartu kredit OCBC NISP akan meningkat hingga 15% tahun ini. Menurut Irwan, komposisi bujet akan teralokasi lebih banyak untuk meningkatkan penggunaan kartu kredit di berbagai mitra bisnis OCBC NISP. Meskipun begitu, peningkatan beban promosi itu akan terkompensasi dengan pertumbuhan fee based income dan revenue. "Kami memroyeksi fee based naik 50% dari tahun lalu yang tumbuh 30%. Total revenue juga kami targetkan tumbuh 50% dari tahun lalu yang cuma tumbuh 20%," tutur Irwan.