KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Presiden Joko Widodo memastikan Indonesia mendukung pengembangan ekonomi hijau. Hal itu disampaikan Jokowi dalam Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20. Komitmen dalam menuju ekonomi hijau tersebut menjadi tema dalam KTT G20 hari kedua. "Sudah menjadi komitmen Indonesia untuk menuju ekonomi lebih hijau dan berkelanjutan," KATA Menteri Luar Negeri Retno Marsudi usai mendampingi Jokowi di Istana Bogor, Minggu (22/11).
Retno menjelaskan, berdasarkan Forum Ekonomi Dunia (WEF), ekonomi hijau memiliki potensi ekonomi yang besar. Peluang bisnis ekonomi hijau dapat mencapai US$ 10,1 triliun. Selain itu ekonomi hijau juga membuka lapangan kerja. Hingga tahun 2020 diperkirakan ekonomi hijau telah menciptakan 395 juta lapangan kerja baru. Baca Juga: Jokowi bicara soal pembangunan masa depan di KTT G20 Guna mendorong eknomi hijau, Indonesia mengklaim telah melakukan berbagai terobosan. Salah satunya adalah pengembangan bahan bakar berbasis minyak nabati.