JAKARTA. PT Prima Java Kreasi yang menaungi usaha promotor konser musik BigDaddy berupaya menggenjot pendapatannya sepanjang tahun ini. BigDaddy telah menyiapkan sejumlah rencana bisnis untuk direalisasikan pada tahun ini. Presiden Direktur BigDaddy Indonesia Michael Rusli mengakui bahwa tahun lalu perusahaan mengalami penurunan pendapatan sebesar 10% dari tahun sebelumnya karena tak menggelar konser musik berskala besar, ataupun mendatangkan artis dari luar negeri. Tahun ini perusahaan kembali bergeliat untuk menggelar konser besar. "Kami sedang menggarap beberapa rencana sebagai corporate action tahun ini," kata dia ke KONTAN, Jumat (23/1). Namun, Michael belum bisa membeberkan aksi korporasi apa saja yang bakal digarap BigDaddy di tahun ini. Berdasar catatan KONTAN, salah satu aksi korporasi yang sudah direncanakan perusahaan sejak 2013 adalah membangun gedung pertunjukan sendiri. Tahun lalu, dia berujar bahwa perseroan masih mencari mitra joint venture untuk pembangunan gedung.
BidDaddy bakal geber konser di tahun ini
JAKARTA. PT Prima Java Kreasi yang menaungi usaha promotor konser musik BigDaddy berupaya menggenjot pendapatannya sepanjang tahun ini. BigDaddy telah menyiapkan sejumlah rencana bisnis untuk direalisasikan pada tahun ini. Presiden Direktur BigDaddy Indonesia Michael Rusli mengakui bahwa tahun lalu perusahaan mengalami penurunan pendapatan sebesar 10% dari tahun sebelumnya karena tak menggelar konser musik berskala besar, ataupun mendatangkan artis dari luar negeri. Tahun ini perusahaan kembali bergeliat untuk menggelar konser besar. "Kami sedang menggarap beberapa rencana sebagai corporate action tahun ini," kata dia ke KONTAN, Jumat (23/1). Namun, Michael belum bisa membeberkan aksi korporasi apa saja yang bakal digarap BigDaddy di tahun ini. Berdasar catatan KONTAN, salah satu aksi korporasi yang sudah direncanakan perusahaan sejak 2013 adalah membangun gedung pertunjukan sendiri. Tahun lalu, dia berujar bahwa perseroan masih mencari mitra joint venture untuk pembangunan gedung.