KONTAN.CO.ID - TOKYO. Presiden terpilih AS, Joe Biden, meyakinkan pada bahwa AS akan membantu Jepang untuk melindungi gugusan Kepulauan Senkaku yang saat ini disengketakan dengan China. Biden pada hari Kamis (12/11) melakukan pembicaraan via telepon untuk pertama kalinya dengan Perdana Menteri Jepang Yoshihide Suga. Kedua pemimpin baru ini sepakat untuk memperkuat aliansi negara mereka. Suga turut memberi selamat kepada Biden atas kemenangannya dalam pemilu. Kyodo mengabarkan, Suga juga menekankan harapannya agar AS bisa membantu mewujudkan kondisi Indo-Pasifik yang bebas dan terbuka.
Biden berjanji akan bantu Jepang lindungi Kepulauan Senkaku dari China
KONTAN.CO.ID - TOKYO. Presiden terpilih AS, Joe Biden, meyakinkan pada bahwa AS akan membantu Jepang untuk melindungi gugusan Kepulauan Senkaku yang saat ini disengketakan dengan China. Biden pada hari Kamis (12/11) melakukan pembicaraan via telepon untuk pertama kalinya dengan Perdana Menteri Jepang Yoshihide Suga. Kedua pemimpin baru ini sepakat untuk memperkuat aliansi negara mereka. Suga turut memberi selamat kepada Biden atas kemenangannya dalam pemilu. Kyodo mengabarkan, Suga juga menekankan harapannya agar AS bisa membantu mewujudkan kondisi Indo-Pasifik yang bebas dan terbuka.