KONTAN.CO.ID - LONDON. Presiden AS Joe Biden mengatakan Ratu Elizabeth dari Inggris mengingatkannya pada ibunya. Selain itu, Ratu Elizabeth juga bertanya tentang Xi Jinping dari China dan Vladimir Putin dari Rusia saat mereka minum teh di Kastil Windsor pada hari Minggu (13/6/2021). Melansir Reuters, Biden memuji Ratu Inggris berusia 95 tahun itu setelah pertemuan pribadi mereka yang terjadi pada akhir pertemuan puncak para pemimpin Kelompok Tujuh (G7) di mana ia menyerukan tindakan bersama terhadap China. Pertemuan G7 dilakukan menjelang pertemuan dengan Putin pada hari Rabu mendatang. "Dia mengingatkan saya pada ibu saya, penampilannya dan kemurahan hatinya," kata Biden, 78 tahun, kepada wartawan sesaat sebelum meninggalkan London.
Biden: Ratu Elizabeth bertanya tentang Putin dan Xi Jinping
KONTAN.CO.ID - LONDON. Presiden AS Joe Biden mengatakan Ratu Elizabeth dari Inggris mengingatkannya pada ibunya. Selain itu, Ratu Elizabeth juga bertanya tentang Xi Jinping dari China dan Vladimir Putin dari Rusia saat mereka minum teh di Kastil Windsor pada hari Minggu (13/6/2021). Melansir Reuters, Biden memuji Ratu Inggris berusia 95 tahun itu setelah pertemuan pribadi mereka yang terjadi pada akhir pertemuan puncak para pemimpin Kelompok Tujuh (G7) di mana ia menyerukan tindakan bersama terhadap China. Pertemuan G7 dilakukan menjelang pertemuan dengan Putin pada hari Rabu mendatang. "Dia mengingatkan saya pada ibu saya, penampilannya dan kemurahan hatinya," kata Biden, 78 tahun, kepada wartawan sesaat sebelum meninggalkan London.