KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Dafam Property Indonesia Tbk (DFAM) ingin segera ekspansi usai melakukan penawaran umum perdana saham atau initial public offering (IPO). Emiten yang bergerak di bidang pengembangan properti, pengelolaan gedung, sewa gedung, perhotelan dan jasa manajemen hotel ini berencana bisa mengakuisisi tiga hotel usai IPO. Sebagai gambaran, Dafam resmi mencatatkan saham di Bursa Efek Indonesia pada hari ini (27/4) dengan perolehan dana hasil IPO sebesar Rp 46 miliar. Direktur Utama DFAM Billy Dahlan menyatakan, dalam pipeline, perusahaan berencana mengakuisisi tiga hotel. Hotel tersebut berlokasi di Jawa Tengah. Total dana yang disiapkan untuk ketiga hotel itu berkisar Rp 100 miliar-Rp 120 miliar.
Bidik akuisisi tiga hotel, Dafam Property akan terbitkan MTN
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Dafam Property Indonesia Tbk (DFAM) ingin segera ekspansi usai melakukan penawaran umum perdana saham atau initial public offering (IPO). Emiten yang bergerak di bidang pengembangan properti, pengelolaan gedung, sewa gedung, perhotelan dan jasa manajemen hotel ini berencana bisa mengakuisisi tiga hotel usai IPO. Sebagai gambaran, Dafam resmi mencatatkan saham di Bursa Efek Indonesia pada hari ini (27/4) dengan perolehan dana hasil IPO sebesar Rp 46 miliar. Direktur Utama DFAM Billy Dahlan menyatakan, dalam pipeline, perusahaan berencana mengakuisisi tiga hotel. Hotel tersebut berlokasi di Jawa Tengah. Total dana yang disiapkan untuk ketiga hotel itu berkisar Rp 100 miliar-Rp 120 miliar.