JAKARTA. PT Tiki Jalur Nugraha Ekakurir (JNE) kian serius untuk mengembangkan bisnis di bidang logistik. Kali ini, JNE berniat membentuk anak usaha yang akan diberi nama PT JNE Logistik. Untuk anak usaha baru itu, perseroan akan merogoh kocek sebesar Rp 25 miliar. Modal tersebut sebagian besar akan digunakan untuk pembangunan gudang khusus JNE Logistics di Cisalak, yang rencananya berdiri di atas lahan seluas 14 hektare. Sisanya untuk transportasi dan freight forwarding. "Pengadaan anak usaha JNE Logistics tidak terlalu memakan biaya besar, karena kami memang tidak mulai dari nol. JNE Logistics merupakan perkembangan dari JNE Express," ujar Visi Firman, Head Corporate Communications JNE, kepada KONTAN hari ini (3/10) di Jakarta.
Bikin anak usaha baru, JNE rogoh Rp 25 miliar
JAKARTA. PT Tiki Jalur Nugraha Ekakurir (JNE) kian serius untuk mengembangkan bisnis di bidang logistik. Kali ini, JNE berniat membentuk anak usaha yang akan diberi nama PT JNE Logistik. Untuk anak usaha baru itu, perseroan akan merogoh kocek sebesar Rp 25 miliar. Modal tersebut sebagian besar akan digunakan untuk pembangunan gudang khusus JNE Logistics di Cisalak, yang rencananya berdiri di atas lahan seluas 14 hektare. Sisanya untuk transportasi dan freight forwarding. "Pengadaan anak usaha JNE Logistics tidak terlalu memakan biaya besar, karena kami memang tidak mulai dari nol. JNE Logistics merupakan perkembangan dari JNE Express," ujar Visi Firman, Head Corporate Communications JNE, kepada KONTAN hari ini (3/10) di Jakarta.