MOMSMONEY.ID - Ingin bikin makanan praktis yang bisa dicemilin di sela-sela waktu kerja? Bikin Stik Otak-otak Goreng Kremes aja, yuk! Jika biasanya Otak-otak dimasak dengan cara dibakar, maka ada yang sedikit berbeda nih dari cemilan yang satu ini. Otak-otak yang satu ini dimasak dengan cara digoreng dan dijadikan stik kriuk yang bisa dicemilin oleh Moms bersama cocolan sambal kacang! Baca Juga: Resep Nugget Ayam Sayuran, Sajian Lezat untuk Anak yang Susah Makan Sayur
- 12 otak-otak siap saji
- 70 gram tepung tempe kriuk
- 135 ml air
- 100 gram kacang tanah goreng, haluskan
- 1 buah cabai merah, haluskan
- 2 buah cabai keriting, haluskan
- ¼ sdt garam
- 25 gram gula pasir
- 150 ml air panas
- Air jeruk limau secukupnya
- Siapkan mangkuk lalu tuang tepung tempe goreng, aduk hingga tercampur rata.
- Celupkan otak-otak siap saji ke dalam adonan basah tepung tempe goreng.
- Goreng Otak-otak dalam minyak yang sudah dipanaskan di atas api sedang hingga matang.
- Goreng sisa bahan pencelup ke dalam minyak panas sampai berwarna kuning kecoklatan.
- Campurkan semua bahan lalu diblender dan beri sedikit air. Blender sampai halus, lalu tambahkan sisa air dan cuka. Aduk rata.
- Sajikan Otak Otak Goreng Kremes dengan sambal kacang.