KONTAN.CO.ID - SEOUL. Adik Pemimpin Korea Utara Kim Jong Un pada Rabu (15/9) menyebut Presiden Korea Selatan Moon Jae-in "bodoh" dan memperingatkan "penghancuran total" hubungan antar-Korea karena mencap uji coba rudal Pyongyang sebagai "provokasi". Pernyataan Kim Yo-jong muncul tak lama setelah Moon mengatakan, peningkatan kemampuan rudal Korea Selatan bisa membantu mencegah provokasi Korea Utara, menyusul keberhasilan peluncuran uji coba rudal balistik yang diluncurkan dari kapal selam. "Jika pernyataan Presiden (Korea Selatan) itu benar, dia akan sangat bodoh sebagai Presiden suatu negara. Kami sangat menyesalkan Presiden menggunakan kata provokasi yang digunakan wartawan tanpa berpikir," kata Kim.
Bikin panas, adik Kim Jon Un sebut Presiden Korea Selatan bodoh
KONTAN.CO.ID - SEOUL. Adik Pemimpin Korea Utara Kim Jong Un pada Rabu (15/9) menyebut Presiden Korea Selatan Moon Jae-in "bodoh" dan memperingatkan "penghancuran total" hubungan antar-Korea karena mencap uji coba rudal Pyongyang sebagai "provokasi". Pernyataan Kim Yo-jong muncul tak lama setelah Moon mengatakan, peningkatan kemampuan rudal Korea Selatan bisa membantu mencegah provokasi Korea Utara, menyusul keberhasilan peluncuran uji coba rudal balistik yang diluncurkan dari kapal selam. "Jika pernyataan Presiden (Korea Selatan) itu benar, dia akan sangat bodoh sebagai Presiden suatu negara. Kami sangat menyesalkan Presiden menggunakan kata provokasi yang digunakan wartawan tanpa berpikir," kata Kim.