KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bio Farma telah menyiapkan 16 juta hingga 18 juta dosis vaksin jadi Covid-19 pada Mei 2021 mendatang. Jumlah tersebut adalah bagian dari target 47 juta dosis vaksin Covid-19 yang merupakan hasil jadi produksi dari bulk Sinovac Adapun Bio Farma sudah menerima sebanyak 59,5 juta dosis bill vaksin Sinovac sampai saat ini. Juru Bicara Vaksinasi dari Bio Farma, Bambang Heriyanto mengatakan, sebanyak 16 juta dosis hingga 18 juta dosis tersebut merupakan hasil produksi selama April 2021. "Diharapkan lulus uji dan mendapatkan proses pelulusan produk atau lot release dari Badan Pengawas Obat dan Makanan (Badan POM) pada bulan Mei," ujar Bambang dalam siaran pers yang diterima Kontan.co.id pada Jumat (30/4).
Bio Farma siapkan stok vaksin Covid-19 hingga 18 juta dosis di bulan Mei
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bio Farma telah menyiapkan 16 juta hingga 18 juta dosis vaksin jadi Covid-19 pada Mei 2021 mendatang. Jumlah tersebut adalah bagian dari target 47 juta dosis vaksin Covid-19 yang merupakan hasil jadi produksi dari bulk Sinovac Adapun Bio Farma sudah menerima sebanyak 59,5 juta dosis bill vaksin Sinovac sampai saat ini. Juru Bicara Vaksinasi dari Bio Farma, Bambang Heriyanto mengatakan, sebanyak 16 juta dosis hingga 18 juta dosis tersebut merupakan hasil produksi selama April 2021. "Diharapkan lulus uji dan mendapatkan proses pelulusan produk atau lot release dari Badan Pengawas Obat dan Makanan (Badan POM) pada bulan Mei," ujar Bambang dalam siaran pers yang diterima Kontan.co.id pada Jumat (30/4).