BIPP akan terbitkan HMETD 1,13 miliar saham baru



JAKARTA. PT Bhuwanatala Indah Permai Tbk (BIPP) akan melaksanakan penerbitan saham baru dengan Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu (HMETD) di pekan depan. Penerbitan HMETD ini sebagian besar untuk menambah saham di PT Tridaya Investindo.BIPP akan menerbitkan 1,13 miliar saham baru dengan nilai nominal Rp 100 per saham. Setiap pemegang 69 saham lama berhak atas HMETD untuk membeli 41 saham baru. Harga pelaksanaan HMETD BIPP itu Rp 151 per saham.HMETD ini juga dilengkapi dengan penerbitan waran sejumlah 661,58 juta. Setipa pemegang 41 HMETD memeiliki hak untuk mendapat 24 24 waran seri Waran III. Harga pelaksanaan waran itu Rp 100 per waran.Pembeli siaga untuk aksi korporasi ini adalah Terra Capital Partners Limited.BIPP akan menggunakan dana hasil HMETD itu untuk:Pertama, mengakuisisi saham PT Tridaya Investindo senilai Rp 135 miliar (80,5%).Kedua, menambah kepemilikannya atas PT Tridaya Investindo yang akan digunakan Tridaya untuk mengembalikan uang muka penjualan PT Grha Swahita kepada PT Emperor Finance Indonesia senilai Rp 20 miliar (11,93%).Ketiga, menambah kepemilikannya atas PT Tridaya Investindo yang akan digunakan Tridaya untuk membayar utang PT Grha Swahita kepada PT Prolestari Megapersada senilai RP 9,58 miliar (5,71%).Keempat, menambah modal kerja dalam membiayai kegiatan operasional untuk perencanaan pengembangan proyek dan bisnis. Di antaranya adalah untuk biaya konsultan, pembuatan studi kelayakan, gambar arsitek dan perizinan, serta merenovasi gedung-gedung perkantoran anak usaha BIPP. Dana untuk modal kerja ini sekitar Rp 3,13 miliar (1,86%).Berikut adalah jadwal HMETD BIPP:Cum HMETD di pasar reguler dan negosiasi: 7 Desember 2012Ex HMETD di pasar reguler dan negosiasi : 10 DesemberCum HMETD di pasar tunai: 12 Desember Ex HMETD di pasar tunai: 13 DesemberTanggal daftar pemegang saham yang berhak: 12 Desember pukul 16.00 WIBDistribusi HMETD: 13 DesemberPencatatan efek di BEI: 13 DesemberPeriode perdagangan HMETD: 14 Desember 2012 - 4 Februari 2013Pelaksanaan HMETD: 14 Desember 2012 - 4 Februari 2013Penyerahan efek: 18 Desember 2012 - 4 Februari 2013Tanggak Penjatahan: 5 Februari 2013

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: