NUSA DUA. Jika biasanya perusahaan asing yang masuk Indonesia, maka kebalikannya dengan PT Multi Bintang Indonesia Tbk. Emiten bir dengan kode saham MLBI ini berencana melebarkan sayapnya keluar negeri. Australia telah lebih dulu menjadi sasaran produk minuman bir Bintang. "Selanjutnya, kami akan mencoba Jepang dan Korea," imbuh President Director Multi Bintang Michael Chin kepada KONTAN seusai kegiatan ERMA Bali International Seminar on Enterprise Risk Management, Kamis (4/12). Sebagai catatan, MLBI telah memiliki pos pendapatan dari penjualan ekspor. Hingga kuartal III-2014, angkanya tercatat Rp 27,47 miliar, lompat 98% dibanding periode yang sama tahun sebelumnya, Rp 13,89 miliar.
Bir Bintang lirik pasar Jepang dan Korea
NUSA DUA. Jika biasanya perusahaan asing yang masuk Indonesia, maka kebalikannya dengan PT Multi Bintang Indonesia Tbk. Emiten bir dengan kode saham MLBI ini berencana melebarkan sayapnya keluar negeri. Australia telah lebih dulu menjadi sasaran produk minuman bir Bintang. "Selanjutnya, kami akan mencoba Jepang dan Korea," imbuh President Director Multi Bintang Michael Chin kepada KONTAN seusai kegiatan ERMA Bali International Seminar on Enterprise Risk Management, Kamis (4/12). Sebagai catatan, MLBI telah memiliki pos pendapatan dari penjualan ekspor. Hingga kuartal III-2014, angkanya tercatat Rp 27,47 miliar, lompat 98% dibanding periode yang sama tahun sebelumnya, Rp 13,89 miliar.