KONTAN.CO.ID - PYONGYANG. Korea Utara berada di ambang malapetaka Covid-19. Menurut para ahli, hal ini bisa dihindari jika pemerintah Korea Utara mengambil tindakan cepat untuk menyediakan vaksin dan perawatan obat. Saat ini, jumlah orang yang dilaporkan terinfeksi Covid-19 meningkat menjadi hampir 1,5 juta. The Guardian memberitakan, negara yang terisolasi itu melaporkan kenaikan jumlah kasus Covid-19 besar lainnya dalam kasus terbaru yang disebut sebagai "demam" pada hari Selasa. Temuan ini diumumkan beberapa hari setelah Korea Utara mengakui telah mengidentifikasi infeksi Covid-19 untuk pertama kalinya sejak dimulainya pandemi global. Negara ini mencatat 269.510 kasus tambahan dan enam kematian lagi, sehingga jumlah total yang tewas menjadi 56 sejak akhir bulan lalu. Menurut angka resmi, sekitar 1,48 juta orang telah terinfeksi virus sejak kasus pertama dilaporkan Kamis lalu dan setidaknya 663.910 orang dikarantina.
Bisa Picu Krisis Kemanusiaan, Korea Utara di Ambang Bencana Covid-19
KONTAN.CO.ID - PYONGYANG. Korea Utara berada di ambang malapetaka Covid-19. Menurut para ahli, hal ini bisa dihindari jika pemerintah Korea Utara mengambil tindakan cepat untuk menyediakan vaksin dan perawatan obat. Saat ini, jumlah orang yang dilaporkan terinfeksi Covid-19 meningkat menjadi hampir 1,5 juta. The Guardian memberitakan, negara yang terisolasi itu melaporkan kenaikan jumlah kasus Covid-19 besar lainnya dalam kasus terbaru yang disebut sebagai "demam" pada hari Selasa. Temuan ini diumumkan beberapa hari setelah Korea Utara mengakui telah mengidentifikasi infeksi Covid-19 untuk pertama kalinya sejak dimulainya pandemi global. Negara ini mencatat 269.510 kasus tambahan dan enam kematian lagi, sehingga jumlah total yang tewas menjadi 56 sejak akhir bulan lalu. Menurut angka resmi, sekitar 1,48 juta orang telah terinfeksi virus sejak kasus pertama dilaporkan Kamis lalu dan setidaknya 663.910 orang dikarantina.