KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bisi International Tbk (BISI) memperkirakan pendapatan bersih tahun ini akan menyusut seiring dengan pelemahan permintaan benih jagung di pasaran. Namun perusahaan akan memaksimalkan perolehan keuntungan hingga akhir tahun nanti. Jemmy Eka Putra, Direktur Utama BISI mengatakan bahwa manajemen memprediksi total penjualan bersih tahun ini akan menyusut sekitar 3%. "Sedangkan net profit diharapkan bisa tumbuh 15%," katanya kepada Kontan.co.id, Jumat (28/8). Penurunan ini disumbang oleh bisnis benih jagung yang manajemen perkirakan akan turun pendapatan segmen tersebut sebesar 20%-30% dibandingkan tahun lalu. Penurunan ini kata Jemmy mengikuti tren dan perkembangan industri pengguna alias konsumen benih jagung tersebut.
Bisi International (BISI) berusaha genjot kenaikan laba bersih 15% di tahun ini
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bisi International Tbk (BISI) memperkirakan pendapatan bersih tahun ini akan menyusut seiring dengan pelemahan permintaan benih jagung di pasaran. Namun perusahaan akan memaksimalkan perolehan keuntungan hingga akhir tahun nanti. Jemmy Eka Putra, Direktur Utama BISI mengatakan bahwa manajemen memprediksi total penjualan bersih tahun ini akan menyusut sekitar 3%. "Sedangkan net profit diharapkan bisa tumbuh 15%," katanya kepada Kontan.co.id, Jumat (28/8). Penurunan ini disumbang oleh bisnis benih jagung yang manajemen perkirakan akan turun pendapatan segmen tersebut sebesar 20%-30% dibandingkan tahun lalu. Penurunan ini kata Jemmy mengikuti tren dan perkembangan industri pengguna alias konsumen benih jagung tersebut.