KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bisnis asuransi syariah masih cukup potensial digarap dan diprediksi akan tumbuh cerah sepanjang tahun 2018. Maka tak heran, pelaku asuransi umum berlomba-lomba mengeluarkan produk syariah demi memenuhi kebutuhan nasabah. Direktur Eksekutif Asosiasi Asuransi Syariah Indonesia (ASSI) Erwin Noekman mengatakan, pihaknya optimistis pergerakan iklim bisnis asuransi syariah bisa tumbuh hingga 10%. Walaupun, angka pertumbuhan itu tidak signifikan, karena terpengaruh kondisi ekonomi nasional yang belum sepenuhnya pulih. “Apabila mengandalkan data statistik Otoritas Jasa Keuangan per Maret 2018, maka angka pertumbuhan ada di kisaran 5% hingga 10% dari sisi kontribusi. Sedangkan dari sisi aset mungkin bisa lebih dari itu,” kata Erwin kepada Kontan.co.id, Kamis (17/5).
Bisnis asuransi syariah diprediksi tumbuh 10% tahun ini
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bisnis asuransi syariah masih cukup potensial digarap dan diprediksi akan tumbuh cerah sepanjang tahun 2018. Maka tak heran, pelaku asuransi umum berlomba-lomba mengeluarkan produk syariah demi memenuhi kebutuhan nasabah. Direktur Eksekutif Asosiasi Asuransi Syariah Indonesia (ASSI) Erwin Noekman mengatakan, pihaknya optimistis pergerakan iklim bisnis asuransi syariah bisa tumbuh hingga 10%. Walaupun, angka pertumbuhan itu tidak signifikan, karena terpengaruh kondisi ekonomi nasional yang belum sepenuhnya pulih. “Apabila mengandalkan data statistik Otoritas Jasa Keuangan per Maret 2018, maka angka pertumbuhan ada di kisaran 5% hingga 10% dari sisi kontribusi. Sedangkan dari sisi aset mungkin bisa lebih dari itu,” kata Erwin kepada Kontan.co.id, Kamis (17/5).