KONTAN.CO.ID - Selain penumpang, maskapai penerbangan juga mengincar bisnis kargo lantaran bisnis logistik kerap tumbuh sepanjang tahun. Salah satunya adalah Sriwijaya Air. Sejak tahun 2015 sampai tahun lalu, laju bisnis kargo maskapai ini tumbuh positif. Bila tahun 2015 bisa tumbuh 10%, maka tahun lalu mencapai 20%. Menurut Agus Soedjono, Senior Manager Corporate Communication Sriwijaya Air, hasil tersebut tidak terlepas dari orderan maskapai ini yang banyak mengangkut kargo hasil laut. "Iya untuk ikan dan semacamnya, pokoknya seafood," terangnya kepada Kontan, Jumat (15/9).
Bisnis kargo Sriwijaya Air dipatok tumbuh 20%
KONTAN.CO.ID - Selain penumpang, maskapai penerbangan juga mengincar bisnis kargo lantaran bisnis logistik kerap tumbuh sepanjang tahun. Salah satunya adalah Sriwijaya Air. Sejak tahun 2015 sampai tahun lalu, laju bisnis kargo maskapai ini tumbuh positif. Bila tahun 2015 bisa tumbuh 10%, maka tahun lalu mencapai 20%. Menurut Agus Soedjono, Senior Manager Corporate Communication Sriwijaya Air, hasil tersebut tidak terlepas dari orderan maskapai ini yang banyak mengangkut kargo hasil laut. "Iya untuk ikan dan semacamnya, pokoknya seafood," terangnya kepada Kontan, Jumat (15/9).