KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Penjualan mobil bekas (mobkas) tahun ini diprediksi akan turun. Tahun depan, pebisnis mobkas pun masih waswas mengingat tahun politik yang digadang-gadang akan menahan transaksi. Chief Commercial Officer OLX Indonesia, Agung Iskandar menjelaskan tahun ini ada penurunan penjualan transaksi mobil. Dari data OLX, tercatat transaksi jual beli mobil ahun ini diperkirakan sebesar 2,2 juta unit. Sedangkan tahun lalu sebesar 2,99 juta unit. "Tahun depan kami prediksi akan sama dengan tahun ini," kata Agung kepada Kontan.co.id, Jumat (15/12). Menurutnya penjualan mobil tahun ini punya beberapa faktor. Pertama, penurunan daya beli konsumen. Kedua, persaingan dengan mobil baru dengan promo harga yang cukup miring. Serta pengketatan approval kredit di mobil bekas, sehingga sebagian calon pembeli tidak bisa membeli mobil bekas melalui kredit.
Bisnis mobil bekas diramal flat tahun depan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Penjualan mobil bekas (mobkas) tahun ini diprediksi akan turun. Tahun depan, pebisnis mobkas pun masih waswas mengingat tahun politik yang digadang-gadang akan menahan transaksi. Chief Commercial Officer OLX Indonesia, Agung Iskandar menjelaskan tahun ini ada penurunan penjualan transaksi mobil. Dari data OLX, tercatat transaksi jual beli mobil ahun ini diperkirakan sebesar 2,2 juta unit. Sedangkan tahun lalu sebesar 2,99 juta unit. "Tahun depan kami prediksi akan sama dengan tahun ini," kata Agung kepada Kontan.co.id, Jumat (15/12). Menurutnya penjualan mobil tahun ini punya beberapa faktor. Pertama, penurunan daya beli konsumen. Kedua, persaingan dengan mobil baru dengan promo harga yang cukup miring. Serta pengketatan approval kredit di mobil bekas, sehingga sebagian calon pembeli tidak bisa membeli mobil bekas melalui kredit.