KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bisnis pembiayaan alat berat dalam dua tahun terakhir menunjukkan pertumbuhan yang cukup menggembirakan. Tren harga komoditas dan proyek infrastruktur disebut menjadi katalisator kebangkitan pembiayaan di segmen ini setelah sebelumnya sempat melewati masa suram. Ketua Asosiasi Perusahaan Pembiayaan Indonesia (APPI) Suwandi Wiratno sejak akhir 2016 lalu tren perbaikan harga komoditas semisal CPO dan batu bara berhasil mendorong permintaan alat berat di pasaran. Ditambah sejumlah proyek infrastruktur di beberapa lokasi ikut mendongkrak kebutuhan alat berat di sektor tersebut. Kondisi ini memacu pembiayaan alat berat pada 2017 lalu, dan kemudian berlanjut di tahun ini. Melihat tingginya kebutuhan pasar, ia memperkirakan pembiayaan di segmen ini bisa mencatatkan pertumbuhan dua digit sepanjang 2018.
Bisnis pembiayaan alat berat masih perkasa
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bisnis pembiayaan alat berat dalam dua tahun terakhir menunjukkan pertumbuhan yang cukup menggembirakan. Tren harga komoditas dan proyek infrastruktur disebut menjadi katalisator kebangkitan pembiayaan di segmen ini setelah sebelumnya sempat melewati masa suram. Ketua Asosiasi Perusahaan Pembiayaan Indonesia (APPI) Suwandi Wiratno sejak akhir 2016 lalu tren perbaikan harga komoditas semisal CPO dan batu bara berhasil mendorong permintaan alat berat di pasaran. Ditambah sejumlah proyek infrastruktur di beberapa lokasi ikut mendongkrak kebutuhan alat berat di sektor tersebut. Kondisi ini memacu pembiayaan alat berat pada 2017 lalu, dan kemudian berlanjut di tahun ini. Melihat tingginya kebutuhan pasar, ia memperkirakan pembiayaan di segmen ini bisa mencatatkan pertumbuhan dua digit sepanjang 2018.