JAKARTA. Badan Kehormatan (BK) Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) akan memanggil Menteri Badan Usaha Milik Negara, Dahlan Iskan, untuk meminta keterangan, terkait pernyataan Dahlan tentang adanya kongkalikong dalam pembahasan anggaran. M. Prakosa, Ketua BK DPR menyatakan, pihaknya telah mendapat persetujuan dari pimpinan DPR untuk melakukan pemanggilan Dahlan Iskan, pada masa libur sidang atau reses anggota dewan. Dikatakan Prakosa, BK DPR akan meminta keterangan detail soal pernyataan Dahlan Iskan mengenai oknum anggota DPR yang dikatakan memeras BUMN. Dalam kesempatan itu, BK DPR berencana mencari modus transaksi yang telah dilakukan oleh pihak yang dituduh memeras dan yang pihak yang dituduh diperas.
BK DPR panggil Dahlan Iskan pekan depan
JAKARTA. Badan Kehormatan (BK) Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) akan memanggil Menteri Badan Usaha Milik Negara, Dahlan Iskan, untuk meminta keterangan, terkait pernyataan Dahlan tentang adanya kongkalikong dalam pembahasan anggaran. M. Prakosa, Ketua BK DPR menyatakan, pihaknya telah mendapat persetujuan dari pimpinan DPR untuk melakukan pemanggilan Dahlan Iskan, pada masa libur sidang atau reses anggota dewan. Dikatakan Prakosa, BK DPR akan meminta keterangan detail soal pernyataan Dahlan Iskan mengenai oknum anggota DPR yang dikatakan memeras BUMN. Dalam kesempatan itu, BK DPR berencana mencari modus transaksi yang telah dilakukan oleh pihak yang dituduh memeras dan yang pihak yang dituduh diperas.