JAKARTA. Perusahaan pengembang properti di kawasan Sentul, Kabupaten Bogor PT Sentul City Tbk akan mengakusisi PT Graha Sejahtera Abadi (GSA). Langkah ini dilakukan guna menguasai sejumlah lahan yang dimiliki oleh GSA. Dengan akusisi ini, tanah-tanah milik GSA di empat desa, yakni Citaringgul, Cijayanti, Sumur Batu dan Karang Tengah akan dikuasai oleh perusahaan yang tercatat di Bursa Efek Indonesia (BEI) dengan ticker BKSL itu. Tanah tersebut dibutuhkan untuk mengembangkan usaha perusahaan dalam bisnis properti. Selain itu juga akan melengkapi landbank milik BKSL. Akusisi akan dilakukan melalui penyetoran aset. Nantinya, BKSL akan mengambilalih 99,99% saham GSA yang dimiliki oleh PT Sakti Generasi Perdana. Untuk pengambilalihan tersebut, BKSL akan menggelar penawaran umum terbatas dengan hak memesan efek terlebih dahulu (HMETD) atau rights issue.
BKSL akan minta izin RUPSLB untuk right issue
JAKARTA. Perusahaan pengembang properti di kawasan Sentul, Kabupaten Bogor PT Sentul City Tbk akan mengakusisi PT Graha Sejahtera Abadi (GSA). Langkah ini dilakukan guna menguasai sejumlah lahan yang dimiliki oleh GSA. Dengan akusisi ini, tanah-tanah milik GSA di empat desa, yakni Citaringgul, Cijayanti, Sumur Batu dan Karang Tengah akan dikuasai oleh perusahaan yang tercatat di Bursa Efek Indonesia (BEI) dengan ticker BKSL itu. Tanah tersebut dibutuhkan untuk mengembangkan usaha perusahaan dalam bisnis properti. Selain itu juga akan melengkapi landbank milik BKSL. Akusisi akan dilakukan melalui penyetoran aset. Nantinya, BKSL akan mengambilalih 99,99% saham GSA yang dimiliki oleh PT Sakti Generasi Perdana. Untuk pengambilalihan tersebut, BKSL akan menggelar penawaran umum terbatas dengan hak memesan efek terlebih dahulu (HMETD) atau rights issue.