KONTAN.CO.ID - BEIJING. BlackRock baru-baru ini menawarkan produk investasi kepada investor individu di China, sebagai pengelola dana pertama yang sepenuhnya dimiliki asing di negara tersebut. Dilansir Financial Times, Rabu (8/9), perusahaan manajer investasi ini berhasil kumpulkan dana kelolaan reksadana China senilai 6,7 miliar yuan atau setara US$ 1 miliar. BlackRock terus melakukan ekpansi pasar untuk mengejar keuntungan di China meskipun ada kekhawatiran iklim politik di sana. BlackRock menjadi grup global pertama yang mendapatkan persetujuan untuk bisnis reksadana di China sejak Juni 2021. Perusahaan menutup penggalangan dana seminggu lebih awal dari yang diharapkan dan membawa lebih dari 110.000 investor masuk.
BlackRock kumpulkan dana kelolaan reksadana China hingga US$ 1 miliar
KONTAN.CO.ID - BEIJING. BlackRock baru-baru ini menawarkan produk investasi kepada investor individu di China, sebagai pengelola dana pertama yang sepenuhnya dimiliki asing di negara tersebut. Dilansir Financial Times, Rabu (8/9), perusahaan manajer investasi ini berhasil kumpulkan dana kelolaan reksadana China senilai 6,7 miliar yuan atau setara US$ 1 miliar. BlackRock terus melakukan ekpansi pasar untuk mengejar keuntungan di China meskipun ada kekhawatiran iklim politik di sana. BlackRock menjadi grup global pertama yang mendapatkan persetujuan untuk bisnis reksadana di China sejak Juni 2021. Perusahaan menutup penggalangan dana seminggu lebih awal dari yang diharapkan dan membawa lebih dari 110.000 investor masuk.