KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Blue Bird Tbk (BIRD) menjalin kerja sama dengan Danone-AQUA terkait pemenuhan hidrasi sehat para pengemudi di seluruh anak perusahaan Bluebird Group yang meliputi Bluebird, Silverbird, Goldenbird, dan Bigbird. Melalui kampanye “Lebih Tenang, #AdaAQUA”, Danone-AQUA dan Bluebird Group menekankan pentingnya air mineral berkualitas sebagai komponen penting dalam menjaga kesehatan hidrasi, terutama bagi pengemudi Bluebird yang selalu harus memastikan kenyamanan dan keamanan pelanggan mereka. Direktur Marketing BIRD Amelia Nasution mengatakan, bentuk kerja sama ini bertujuan untuk mengurangi sampah plastik seperti botol minuman Aqua. "Jadi untuk kerja sama ini, kami bertindak sebagai konsumen. Sedangkan Danone-AQUA menyediakan produknya. Di samping untuk memenuhi kebutuhan air minum para pengemudi, kami juga bertekad untuk menjaga kelestarian lingkungan dengan mengurangi terbuangnya sampah plastik," kata Amelia kepada Kontan.co.id, Selasa (29/1). Presiden Direktur PT Tirta Investama (Danone-AQUA) Corine Tap juga mengatakan, selama lebih dari 45 tahun, Danone-AQUA telah berkomitmen untuk memberikan hidrasi bagi seluruh keluarga di Indonesia. "Melalui kerja sama ini kami berharap dapat membantu pengemudi Bluebird Group untuk mempertahankan layanan terbaik kepada pelanggan dengan memenuhi kebutuhan hidrasi melalui konsumsi air mineral berkualitas," ujar Corine dalam keterangan resmi hari ini.
Blue Bird dan Aqua berkolaborasi untuk jaga hidrasi para pengemudi taksi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Blue Bird Tbk (BIRD) menjalin kerja sama dengan Danone-AQUA terkait pemenuhan hidrasi sehat para pengemudi di seluruh anak perusahaan Bluebird Group yang meliputi Bluebird, Silverbird, Goldenbird, dan Bigbird. Melalui kampanye “Lebih Tenang, #AdaAQUA”, Danone-AQUA dan Bluebird Group menekankan pentingnya air mineral berkualitas sebagai komponen penting dalam menjaga kesehatan hidrasi, terutama bagi pengemudi Bluebird yang selalu harus memastikan kenyamanan dan keamanan pelanggan mereka. Direktur Marketing BIRD Amelia Nasution mengatakan, bentuk kerja sama ini bertujuan untuk mengurangi sampah plastik seperti botol minuman Aqua. "Jadi untuk kerja sama ini, kami bertindak sebagai konsumen. Sedangkan Danone-AQUA menyediakan produknya. Di samping untuk memenuhi kebutuhan air minum para pengemudi, kami juga bertekad untuk menjaga kelestarian lingkungan dengan mengurangi terbuangnya sampah plastik," kata Amelia kepada Kontan.co.id, Selasa (29/1). Presiden Direktur PT Tirta Investama (Danone-AQUA) Corine Tap juga mengatakan, selama lebih dari 45 tahun, Danone-AQUA telah berkomitmen untuk memberikan hidrasi bagi seluruh keluarga di Indonesia. "Melalui kerja sama ini kami berharap dapat membantu pengemudi Bluebird Group untuk mempertahankan layanan terbaik kepada pelanggan dengan memenuhi kebutuhan hidrasi melalui konsumsi air mineral berkualitas," ujar Corine dalam keterangan resmi hari ini.