JAKARTA. Badan Metereologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Stasiun Pekanbaru menyatakan, terdapat 85 titik panas di Sumatera. Jumlah tersebut melonjak dari sebelumnya 11 titik dengan tingkat kepercayaan atas potensi kebakaran lahan dan hutan (karlahut) 50%. "Dari pantauan satelit baik Terra maupun Aqua pada sore hari atau pukul 16.00 WIB, jumlah titik panas melonjak jadi 85 titik," ujar Kepala BMKG Stasiun Pekanbaru, Sugarin di Pekanbaru, Rabu (3/8). Menurutnya, ke-85 titik panas tersebut tersebar di tujuh provinsi dari total 10 provinsi di Sumatera. Tercatat wilayah konsentrasi titik panas itu berada di Sumatera Utara dengan jumlah 33 titik.
BMKG: 85 titik panas tersebar di Sumatera
JAKARTA. Badan Metereologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Stasiun Pekanbaru menyatakan, terdapat 85 titik panas di Sumatera. Jumlah tersebut melonjak dari sebelumnya 11 titik dengan tingkat kepercayaan atas potensi kebakaran lahan dan hutan (karlahut) 50%. "Dari pantauan satelit baik Terra maupun Aqua pada sore hari atau pukul 16.00 WIB, jumlah titik panas melonjak jadi 85 titik," ujar Kepala BMKG Stasiun Pekanbaru, Sugarin di Pekanbaru, Rabu (3/8). Menurutnya, ke-85 titik panas tersebut tersebar di tujuh provinsi dari total 10 provinsi di Sumatera. Tercatat wilayah konsentrasi titik panas itu berada di Sumatera Utara dengan jumlah 33 titik.