KONTAN.CO.ID - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menggelar Climate & Air Quality Fair 2024 untuk menyosialisasikan produk-produk informasi kualitas udara, serta mendorong kolaborasi multipihak dalam menghadapi tantangan perubahan iklim dan kualitas udara guna mendukung pembangunan berkelanjutan. Kegiatan Climate & Air Quality Fair 2024 dibuka oleh Sekretaris Utama BMKG Dwi Budi Sutrisno didampingi Deputi Bidang Klimatologi BMKG Ardhasena Sopaheluwakan, pada Selasa (15/10) di Auditorium BMKG, Jakarta. Salah satu fokus dalam Climate & Air Quality Fair 2024 adalah menyosialisasikan produk-produk layanan informasi kualitas udara BMKG, yang diharapkan dapat menjadi referensi bagi para pemangku kepentingan dalam mengambil langkah mitigasi dan adaptasi perubahan iklim. Salah satunya adalah Peringatan Dini Kualitas Udara Ekstrem, yang bisa diakses publik di https://iklim.bmkg.go.id/id/kualitas-udara-indonesia/
BMKG Hadirkan Produk Informasi Kualitas Udara
KONTAN.CO.ID - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menggelar Climate & Air Quality Fair 2024 untuk menyosialisasikan produk-produk informasi kualitas udara, serta mendorong kolaborasi multipihak dalam menghadapi tantangan perubahan iklim dan kualitas udara guna mendukung pembangunan berkelanjutan. Kegiatan Climate & Air Quality Fair 2024 dibuka oleh Sekretaris Utama BMKG Dwi Budi Sutrisno didampingi Deputi Bidang Klimatologi BMKG Ardhasena Sopaheluwakan, pada Selasa (15/10) di Auditorium BMKG, Jakarta. Salah satu fokus dalam Climate & Air Quality Fair 2024 adalah menyosialisasikan produk-produk layanan informasi kualitas udara BMKG, yang diharapkan dapat menjadi referensi bagi para pemangku kepentingan dalam mengambil langkah mitigasi dan adaptasi perubahan iklim. Salah satunya adalah Peringatan Dini Kualitas Udara Ekstrem, yang bisa diakses publik di https://iklim.bmkg.go.id/id/kualitas-udara-indonesia/