KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mencatat terjadi gempa bermagnitudo 5,9 pada Selasa (15/10) pukul 05:23 WIB. Menurut laman BMKG, gempa tersebut berlangsung di titik koordinat 4.60 LU 101.05 BT. Adapun pusat gempa berada di laut 158 km Barat Laut Enggano, Bengkulu, pada kedalaman 10 Km. Gempa dengan magnitudo 5,9 tersebut tidak berpotensi tsunami. "Hati-hati terhadap gempa bumi susulan yang mungkin terjadi," tulis BMKG.
BMKG mencatat gempa magnitudo 5,9 guncang Bengkulu
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mencatat terjadi gempa bermagnitudo 5,9 pada Selasa (15/10) pukul 05:23 WIB. Menurut laman BMKG, gempa tersebut berlangsung di titik koordinat 4.60 LU 101.05 BT. Adapun pusat gempa berada di laut 158 km Barat Laut Enggano, Bengkulu, pada kedalaman 10 Km. Gempa dengan magnitudo 5,9 tersebut tidak berpotensi tsunami. "Hati-hati terhadap gempa bumi susulan yang mungkin terjadi," tulis BMKG.