JAKARTA. PT Global Mediacom Tbk (BMTR) dan anak usahanya, PT Media Nusantara Citra Tbk (MNCN), berencana menambah modal tanpa hak memesan efek terlebih dahulu. Berdasarkan pengumuman resmi kedua emiten, Jumat (13/4) lalu, penambahan modal tanpa HMETD ini dalam rangka program kepemilikan saham oleh karyawan, direksi dan dewan komisaris (EMSOP). Aksi korporasi ini mengacu ke Peraturan Bapepam-LK Nomor IX.D.4 tentang Penambahan Modal Tanpa HMETD. BMTR dan MNCN perlu menggelar aksi korporasi ini lantaran sumber daya manusia yang bekerja di perseroan merupakan aset penting. Dalam program EMSOP ini, BMTR berniat mengeluarkan saham maksimal 138,46 juta unit atau 1% dari total saham ditempatkan dan disetor penuh per 31 Desember 2011.
Jika mengacu harga saham rata-rata BMTR selama tiga bulan terakhir di posisi Rp 1.339 per saham, maka nilai penerbitan saham baru itu mencapai Rp 185,40 miliar. Sedangkan MNCN berencana mengeluarkan saham sebanyak-banyaknya 207,7 juta unit atau maksimal 1,5% dari total saham ditempatkan dan disetor penuh pada akhir tahun 2011. Berdasarkan harga rata-rata saham MNCN dalam tiga bulan terakhir di posisi Rp 1.651 per saham, maka nilai penerbitan saham baru lewat program EMSOP berkisar Rp 342,91 miliar.