KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sejumlah bank turut menggelar program mudik gratis Lebaran tahun ini. Lewat program ini, perbankan ingin membantu nasabahnya bisa tetap pulang kampung namun keuangan mereka tetap terkendali. PT Bank Negara Indonesia Tbk (BBNI, anggota indeks Kompas100) misalnya menyediakan 10.000 kursi untuk program mudik gratis Lebaran 2019. Jumlah ini meningkat 33% dari kapasitas kursi yang disediakan dalam program yang sama tahun lalu. Sebanyak 7.750 kursi disiapkan bagi pemudik bus, 2.000 kursi bagi pemudik kereta, dan 250 kursi menggunakan pesawat. Pemimpin Divisi Komunikasi Pemasaran BNI Indomora Harahap mengatakan, program mudik gratis ini diberikan untuk tiga kategori. Pertama, loyalty program untuk nasabah eksisting juga karyawan merchant BNI. Kedua, program akuisisi nasabah baru. Ketiga, mudik gratis untuk difable, santri, dan hafiz Qur’an.
"Diharapkan nasabah dapat menghemat pengeluaran dan bahkan bisa melakukan investasi namun tetap dapat mudik dengan nyaman sesuai pilihan moda transportasi yang dikehendaki sepanjang masih kursi masih tersedia," kata Indomora kepada Kontan.co.id, baru-baru ini. Pemberangkatan armada mudik yang digelar BNI tahun ini dilaksanakan secara simultan. Pemberangkatan pertama yaitu pada 26 Mei 2019, BNI memberangkatkan para santri mudik menggunakan bus. Lalu pada 30 Mei 2019, pemudik BNI yang menggunakan kereta diberangkatkan dari Stasiun Senen, Jakarta menuju Solo, Yogyakarta, dan Surabaya. Kemudian pada 1 Juni 2019, pemberangkatan terbanyak pemudik bus eksekutif dilaksanakan dari Gelora Bung Karno Jakarta ke Palembang, Padang, Lampung, Cirebon, Purwokerto, Semarang, Yogyakarta, Solo dan Surakarta. Rangkaian mudik ditutup pada 2 Juni 2019 dengan pemberangkatan pemudik pesawat dari Bandara Soekarno Hatta menuju Solo dan Yogyakarta dengan menggunakan pesawat Garuda Indonesia.